Kab.Semarang || Tribuncakranews.com
Bupati Semarang, H. Ngesti Nugraha, S.H., M.H didampingi 19 Ketua PAC PDIP se- Kabupaten Semarang mengambil formulir pendaftaran dan penjaringan Bakal Cabup dan Cawabup Semarang, di Kantor Sekretariat DPC PDIP Kabupaten Semarang, Kamis(16/05/2024)
Pendaftaran dan Penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Semarang pada Pilkada 2024, Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Perjuangan (DPC PDIP) Kabupaten Semarang, secara resmi dibuka sejak hari ini Kamis, 16 Mei 2024 dan akan ditutup Selasa, 21 Mei 2024.
Pujo Pramujito, Ketua Panitia Pendaftaran dan Penjaringan Bakal Cabup dan Cawabup Semarang menerangkan bahwa pada pendaftaran dan penjaringan Bakal Cabup dan Cawabup, pihaknya membuka pintu selebar- lebarnya bagi masyarakat yang ingin mengikuti kontestasi Pilkada 2024 Kabupaten Semarang melalui PDIP.
" Pendaftaran penjaringan Bakal Cabup dan Cawabup dibuka mulai 16-21 Mei. Untuk 5 hari ke depan, akan membuka pintu selebar lebarnya bagi masyarakat yang mau mendaftar melalui PDIP. Waktu pelayanan pukul 08.00 (pagi) -22.00 (malam) WIB "ungkapnya
"Untuk siapa nantinya yang di usung PDIP, kami tidak mempunyai hak kuasa menentukan. Kekuasan mutlak di DPP PDI Perjuangan (Ketum).Pada pembukaan ini, yang sudah mengambil formulir pendaftaran sebagai Bakal Calon Bupati Semarang adalah Bapak Ngesti Nugraha,"imbuhnya.
Pada pengambilan formulir pendaftaran dan penjaringan ini, Bupati Semarang, H Ngesti Nugraha SH,MH menjadi orang yang pertama kali mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Bupati Semarang (Bacabup) pada kontestasi Pilkada 2024 melalui DPC PDIP Kabupaten Semarang, di Kantor Sekretariat Jalan Soekarno - Hatta, Ngemple, Bawen, Kec. Bawen, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Kamis(16/5/2024).
Usulan dan rekomendasi 19 Pengurus PAC PDIP Kabupaten Semarang, menjadi alasan Ngesti Nugraha mendaftarkan diri menjadi Bakal Cabup Semarang periode 2024 - 2029.
“Ya tadi dari rekan-rekan PAC se-Kabupaten Semarang sepakat untuk mengusulkan saya, lalu diambilkan formulir untuk ikut mencalonkan kembali sebagai Bakal Calon Bupati (Bacabup) Kabupaten Semarang yang akan kami serahkan dalam waktu secepatnya,” ucap Ngesti didepan awak media, Kamis(16/05/2024).
Terkait Bakal Cabup lain yang sudah mencuat ke publik, Ngesti Nugraha menegaskan bahwa ia akan melihat perkembangan dinamika politik di Kabupaten Semarang.
“Kalau terkait nama-nama lainnya yang sudah muncul mendaftarkan diri tentu kalau dari saya, masih akan melihat dinamika politik di Kabupaten Semarang dan tentunya kami juga akan konsultasi kepada Dewan Pimpinan Daerah (DPD) dan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP,”Pungkasnya.
Sementara itu, Pengurus 19 PAC PDIP Kabupaten Semarang, melalui Ketua PAC Getasan Rizka Dwi Prasetyo mengungkapkan alasan PAC se-Kabupaten Semarang mengusulkan Ngesti Nugraha untuk maju lagi dalam kontestasi Pilkada 2024. Ia menilai bahwa sosok Ngesti Nugraha sebagai Ketua DPC PDIP Kabupaten Semarang maupun Bupati Semarang sukses dalam memimpin.
“Dan kami juga serap dari arus bawah termasuk masyarakat bahwa sosok Ngesti Nugraha pantas maju kembali, maka kami usung kembali Ngesti Nugraha sebagai Bacabup Kabupaten Semarang di Pilkada 2024, dan 19 PAC yang ada solid dan ini bukan instruksi, murni aspirasi dari masyarakat soal kepemimpinan dari Ngesti Nugraha,” ucap Caleg yang memperoleh suara terbanyak di Dapil V pada Pemilu Legeslatif 2024 tersebut.
Ditegaskan, 19 PAC dalam mengusulkan Ngesti Nugraha sangat obyektif dan mengakomodir aspirasi tokoh- tokoh masyarakat. Murni tidak ada tekanan dari pihak manapun.
“Kami tegaskan tidak ada pengkondisian, kami PAC dan arus bawah sering bertemu masyarakat, dan kami bisa menilai secara objektif, ini mewakili masyarakat untuk mendukung Ngesti Nugraha maju kembali, dan kami jalin komunikasi dengan masyarakat dan tokoh-tokoh masyarakat, kami serap, dan kami sepakat mendukung Ngesti Nugraha maju kembali di Pilkada 2024,” tegasnya(Kang Adi)