Kota Cimahi, Tribuncakranews.com — Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Cimahi menegaskan komitmennya dalam menjaga ketertiban umum, khususnya terkait kedisiplinan para pelajar. Melalui kegiatan pengawasan dan penertiban siswa yang berada di luar sekolah saat jam belajar, Satpol PP berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan serta Kantor Cabang Dinas (KCD) Pendidikan Provinsi Jawa Barat Wilayah VI.
Karsa Hudan Widiadiharja selaku Kabid Tibumtranmas dan Linmas, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan bukan semata untuk menindak pelajar yang melanggar, tetapi lebih menekankan aspek pembinaan dan edukasi.
“Kami ingin membangun kesadaran di kalangan siswa tentang pentingnya kedisiplinan dan tanggung jawab sebagai pelajar. Penertiban ini dilakukan agar anak-anak tetap berada di lingkungan yang aman dan sesuai dengan jadwal kegiatan belajar,” ujar Karsa Hudan.
Dalam kegiatan pengawasan yang dilakukan, petugas menemukan tiga siswa yang kedapatan berada di luar sekolah saat jam belajar. Dua siswa diketahui merupakan peserta didik kelas jauh dari SMA Negeri 4 Bandung, sementara satu siswa lainnya berasal dari Kabupaten Bandung. Ketiganya masih mengenakan seragam sekolah ketika ditemukan di luar area pendidikan.
“Meskipun mereka merupakan siswa kelas jauh yang biasanya belajar di hari Sabtu, kami tetap menindaklanjuti temuan ini dengan pendekatan edukatif. Kami ingin memberikan pemahaman agar kejadian serupa tidak terulang,” jelas Karsa Hudan.
Terkait penanganan selanjutnya, Satpol PP Cimahi menyerahkan proses pembinaan kepada Dinas Pendidikan KCD Wilayah VI untuk berkoordinasi dengan pihak sekolah masing-masing.
Langkah ini diambil agar pembinaan dilakukan secara menyeluruh, mencakup aspek kedisiplinan, tanggung jawab, dan pembentukan karakter siswa.
Karsa Hudan menambahkan, kegiatan pengawasan pelajar merupakan agenda rutin tahunan Satpol PP, yang dilaksanakan berdasarkan laporan masyarakat maupun jadwal kegiatan yang telah ditetapkan.
“Kami juga mengajak masyarakat untuk ikut berpartisipasi. Jika menemukan pelajar berkeliaran di luar jam sekolah tanpa alasan yang jelas, silakan laporkan kepada Satpol PP agar dapat segera kami tindak lanjuti,” ujarnya.
Karsa Hudan mengimbau para orang tua untuk turut aktif mengawasi anak-anak mereka.
“Tugas pengawasan bukan hanya tanggung jawab sekolah atau pemerintah, tetapi juga keluarga. Sinergi antara orang tua, masyarakat, dan pemerintah sangat penting agar tercipta lingkungan belajar yang tertib dan kondusif,” pungkasnya. Gani

